KB-TKIT Asy Syaffa 1, Montessori School

Montessori adalah metode pembelajaran yang membebaskan anak untuk memilih aktivitas sesuai minat dan bakatnya. Metode ini diketahui dapat memberikan banyak dampak positif dalam tumbuh kembang anak, misalnya anak lebih percaya diri dan mandiri.

Montessori pertama kali dikembangkan oleh Dr. Maria Montessori untuk mengajarkan anak usia dini dari keluarga berpenghasilan rendah di Roma dan anak dengan ketidakmampuan intelektual. Metode ini berfokus pada belajar secara mandiri dan membebaskan anak untuk belajar hal yang diminatinya.

Pada 8 -10 februari 2024 bunda guru KB-TKIT Asy Syaffa mengikuti workshop metode montessori bersama Miss Dinda Adiesty Kusumawardani, S.Pd. Selama 3 hari penuh dari pukul 07.30 sampai dengan pukul 16.00 acara berlangsung dengan asyik dan lancar.

Guru dilatih untuk melakukan presentasi dari berbagai apartus montessori yang telah disediakan. Bunda guru  melaksanakan praktik microteaching didampingi oleh narasumber.

Alhamdulillah dengan adanya workshop tersebut maka mulai semester 2 tahun pelajaran 2023/2024 bunda guru bersama ananda belajar bersama dikelas dengan bertahap menggunakan metode montessori di KB-TKIT Asy Syaffa 1 Kota Magelang. (dinasaffa)

Scroll to Top